Bersama Karyawan, inDrive Menanam Lebih Dari 200 Pohon Mangrove di Jakarta
Sebagai bentuk komitmen terhadap kelestarian lingkungan, karyawan inDrive bekerja sama dengan penyelenggara perjalanan ramah lingkungan Bumi Journey by CarbonEthics untuk inisiatif penanaman pohon bakau di Kepulauan Seribu, Jakarta. Upaya kolaboratif ini menunjukkan partisipasi antusias dari karyawan lokal yang menanam lebih dari 200 pohon bakau, yang berkontribusi terhadap pelestarian ekosistem pesisir yang penting ini.
Program ini berlangsung pada hari Kamis, 12 Oktober 2023, dan merupakan bagian dari komitmen berkelanjutan inDrive terhadap pembangunan berkelanjutan dan secara rutin akan diadakan setiap tahun.
Dengan berkolaborasi dengan Bumi Journey by CarbonEthics, inDrive bertujuan untuk menginspirasi karyawannya untuk mengambil tindakan nyata dan mempromosikan agenda pelestarian lingkungan
Selain acara penanaman pohon, karyawan juga berpartisipasi dalam sesi iklim untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman mereka tentang perubahan iklim dan dampaknya terhadap lingkungan. Sesi informatif ini memungkinkan karyawan memperoleh wawasan berharga tentang bagaimana tindakan mereka dapat membawa perbedaan signifikan dalam mitigasi perubahan iklim.
Corporate Social Responsibility Officer inDrive Indonesia, Tsabita Ramadhani, mengatakan, “Inti bisnis kami, kami tidak hanya fokus memerangi ketidakadilan di sektor transportasi dengan menyediakan platform mobilitas yang andal dan mudah diakses, namun juga memberdayakan komunitas lokal dan melindungi lingkungan. Kami percaya bahwa dengan proyek penanaman bakau ini, inDrive secara aktif berkontribusi terhadap masa depan yang lebih berkelanjutan.”
“Kami percaya inisiasi ini bisa menjadi satu langkah penting yang berperan dalam upaya konservasi lingkungan yang lebih luas. inDrive senantiasa mendukung dan menginspirasi banyak orang, khususnya karyawan kami, untuk turut mengambil peran dalam kegiatan bermanfaat seperti ini,” tambah Tsabita.
Andri Septian, Regenerative Travel Manager Bumi Journey by CarbonEtchics, memaparkan, “Agenda penanaman pohon bakau yang diinisiasi oleh inDrive ini tentu akan berdampak baik untuk mengurangi laju perubahan iklim. Selain itu, inisiatif ini juga berdampak baik bagi warga sekitar Pulau Harapan yang menjadi lokasi konservasi penting di kawasan Kepulauan Seribu, karena mangrove dapat mencegah intrusi air laut di daerah mereka tinggal. Kami juga senang melihat antusiasme dari karyawan inDrive untuk belajar lebih banyak mengenai upaya pelestarian alam dan isu perubahan iklim. Semoga ke depannya program dari inDrive ini bisa dilakukan secara reguler dan pastinya tim Bumi Journey akan selalu siap mendukung.”
Sebelum proyek penanaman mangrove, pada Juni lalu, inDrive meluncurkan sepeda motor listrik pertamanya di Jakarta. Program kendaraan listrik oleh inDrive diluncurkan sebagai bagian dari dukungan inDrive untuk membantu mengurangi emisi karbon dan mendukung rencana pemerintah untuk mengembangkan ekosistem transportasi yang lebih inklusif dan berkelanjutan.