x
Others

Instalasi Buttonscraves Lengkapi Koleksi 7 Jenama Fashion Indonesia Di New York Fashion Week

  • PublishedFebruary 15, 2023

Menjadi salah satu brand fashion Indonesia yang ikut melenggang di salah satu ajang fashion bergengsi dunia, New York Fashion Week: The Show 2023, merupakan awal Buttonscraves melebarkan pasar produk fashionnya.

Bersama 6 Jenama Fashion Indonesia lainnya dalam program ‘Indonesia NOW’, KAMI, Zeta Prive, Anggiasari, Lenny Hartono, Nada Puspita, dan Ayu Dyah Andari bersama BT Batik Trusmi, Buttonscraves sukses memukau penikmat fashion Eropa yang hadir pada gelaran Senin (13/2) waktu setempat.

Melengkapi penampilan dari ketujuh disainer itu, Buttoscraves menghadirkan instalasi yang diberi nama Hold Me Bagtepat di jantung kota New York, Amerika Serikat.

Instalasi yang berupak tas raksasa berwarna merah terang ini menjadi bagian dari rangkaian kampanye Buttonscarves dalam melebarkan sayap mereka ke pasar global melalui #ButtonscarvesGoesGlobal. Berdiri dengan tinggi 5 meter dan lebar 8 meter, instalasi tas raksasa ‘Hold Me Bag’ ini hadir pada tanggal 12 Februari yang lalu, waktu setempat.

Dalam keterang persnya, Selasa (14/2) Linda Anggrea, Creative Director Buttonscarves berharap instalasi tas raksasa Hold Me Bag ini dapat menjadi brand awareness di dunia, terutama bagi warga New York. Yang kemudian lebih banyak kenal produk busana asal Indonesia. Sehingga produk fashion Indonesia tidak lagi hanya dikenal di Indonesia saja, tapi juga dunia.

“Kami berharap, kegiatan #ButtonscarvesGoesGlobal ini dapat menambah brand awareness dan memperkenalkan produk Buttonscarves di pasar yang lebih luar lagi, tidak hanya di Indonesia tetapi juga di dunia internasional,” tutup Linda.

Written By
indonesianjournal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!