BMW i5 eDrive40 M Sport Full Listrik Varian Paling Laris Dari BMW
IndonesianJournal – Pada tahun 2023, minat terhadap rangkaian kendaraan listrik BMW sangat meningkat dan kami telah mengirimkan dengan 745 unit ke pelanggan di Indonesia.
Dengan rangkaian kendaraan listrik terbaru BMW dan MINI yang sangat menarik, dan berteknologi luar biasa, kami mampu meningkatkan mobilitas listrik secara lebih dinamis pada tahun 2023 dan menjadi pemimpin di segmen kendaraan listrik premium Indonesia dengan mendominasi 61% dari total pasar.
Dengan tingginya permintaan terhadap kendaraan full-listrik BMW seperti BMW i4, iX, dan i7, pada tahun lalu, kami akan lakukan peningkatan signifikan untuk penuhi kebutuhan pelanggan di Indonesia akan kendaraan berteknologi terdepan.
BMW Indonesia telah memasuki tahun 2024 dengan kecepatan penuh, berfokus untuk memenuhi dan melampaui kebutuhan pelanggan kami, terutama pada kendaraan full-listrik (EV) dengan bangga meluncurkan BMW i5 eDrive40 M Sport yang tawarkan pengalaman berkendara yang unik dinamis, nyaman, dan sepenuhnya elektrik, meningkatkan keunggulan berkendara khas BMW ke tingkat yang baru.
BMW Seri 5
Di global, kisah sukses BMW Seri 5 dimulai pada tahun 1972 di mana generasi pertama sedan empat pintu yang sporty dan elegan dihadirkan. Sejak itu, popularitas BMW Seri 5 di seluruh dunia terus meningkat. Kombinasi sempurna dari performa dinamis dan kenyamanan jarak jauh tingkat tinggi, menjadikan BMW Seri 5 sebuah sedan bisnis yang sukses.
BMW i5 diproduksi di pabrik kami yang paling terkemuka di Eropa, BMW Group Plant Dingolfing di Bavaria Selatan, yang merayakan hari jadinya yang ke-50 pada tahun 2023. Fakta menariknya, kendaraan pertama yang diproduksi di pabrik ini adalah generasi pertama BMW Seri 5 Sedan.
BMW Group Plant Dingolfing juga merupakan salah satu fasilitas paling modern kami, tuan rumah BMW Group E-drive Production Competence Centre. Apalagi motor listrik dan baterai tegangan tinggi untuk BMW i5 diproduksi langsung di lokasi.
BMW Seri 5 adalah pemimpin pasar global di segmen premium dibandingkan para kompetitornya. Sejak awal hingga saat ini, ini telah menjadi salah satu pilar terpenting dalam portofolio produk BMW.
BMW Relax We Care
Untuk mewujudkan komitmen dari BMW yaitu Relax. We Care, dan mencapai kepuasan pelanggan – kami menghadirkan layanan yang dikategorikan dalam tiga pilar. Yang pertama, Proactive Contact yang mana BMW secara proactive menghubungi pelanggan, pada waktu yang tepat, dengan penawaran yang tepat, serta melalui channel yang tepat. Layanan ini tersedia untuk kendaraan BMW yang telah dilengkapi dengan BMW Connected Drive.
sumber gambar BMW Indonesia
Untuk menikmati layanan ini, pelanggan perlu mengunduh aplikasi My BMW kemudian menghubungkan aplikasi MyBMW dengan kendaraan BMW-nya, dapat dilakukan secara mandiri dimanapun dan kapanpun tidak perlu melakukan kunjungan ke diler. Melalui data ini, BMW kemudian mengidentifikasi kebutuhan layanan atau perbaikan apa pun yang akan datang dan langsung terintegrasi dengan diler yang akan menangani.
Misalnya melalui BMW Teleservice – diler dapat secara proactive menghubungi pelanggan untuk kebutuhan servis berkala berdasarkan data yang ada pada aplikasi MyBMW dan kendaraan pelanggan. Situasi lainnya adalah apabila terjadi kendala selama perjalanan, breakdown call – secara otomatis terhubung dengan BMW Road Side Assistance.
Road Side Assistance atau RSA merupakan layanan yang diluncurkan beberapa tahun yang lalu, dimana saat terjadi kendala pada kendaraan BMW – kendaraan akan diderek dengan bebas biaya ke diler BMW terdekat dan layanan Seamless Mobility yang termasuk didalamnya kendaraan pengganti, akomodasi hotel, dan Mobile Technician, semua dengan syarat dan ketentuan berlaku.
Pilar yang kedua adalah Convenient Journey, yang mana BMW menghadirkan proses layanan terbaik secara digital melalui aplikasi My BMW dan hadir secara langsung di diler manapun yang menjadi pilihan pelanggan.
Dan yang terakhir, Excellent Execution, BMW memberikan dukungan kepada para diler untuk dapat menjalankan seluruh layanan Proactive Care. Ketiga pilar ini menjaga komitmen BMW untuk bersama-sama dengan para diler untuk bisa menghadirkan pengalaman terbaik bagi para pelanggannya.