Fauna Land, Salah Satu Tujuan Edukasi Dan Wisata Di Utara Jakarta
IndonesianJournal.id, Jakarta – Fauna Land yang terletak di kawasan Eco Park Ancol, Jakarta Utara, sebuah taman wisata sekaligus edukasi yang memiliki koleksi hewan unik khas Indonesia dengan konsep yang berbeda dengan kebun binatang yang ada di Jakarta.
“Disini kita lebih menekankan ke hewan unik. Seperti monyet albino, orix, singa putih. Untuk speciesnya sendiri ada sekitar 60 hingga 70 dengan total 200 ekor hewan. Paling banyak burung dan reptil yang didominasi hewan lokal, meski ada beberapa yang berasal dari luar. Hewan lokal sendiri kebanyakan berupa hewan yang dilindungi,” ungkap drh. Prayudi Abdurahman, dokter hewan Fauna Land yang bertemu dengan tim redaksi Indonesian Journal, Rabu (14/9).
Lebih jauh, dokter hewan lulusan Institut Pertanian Bogor ini menjelaskan, beberapa hewan koleksi Fauna Land ada yang berasal dari hasil penangkaran untuk hewan-hewan yang tidak dilindungi, seperti burung makao. Sementara hewan langka ada yang merupakan titipan dari BKSDA yang berupa hewan dilindungi titipan.
Salah satu koleksi yang menarik di Fauna Land adalah siamang albino yang merupakan titipan dari BKSDA. “Albino itu kan dialam liar sebuah kelainan ya. Yang tidak dipelihara oleh induknya. Karena berbeda, jadi lebih rentan jadi mangsa, jadi diselamatkan oleh BKSDA dan dititpkan disini.
Belum lama ini Fauna Land menyambut kelahiran seekor anak bekantan pertama yang berhasil berkembang biak secara alami. Keberhasilan ini menjadi percontohan upaya pelestarian primata asli Kalimantan ini.
Dengan konsep kandang kaca membuat pengunjung merasa jadi lebih dekat dengan hewan-hewan koleksi Fauna Land. Selain itu pengunjung bisa merasakan sensasi memberi makan beberapa hewan, berperahu menyusuri sungai kecil yang dibiarkan alami dan rimbun, dan juga bisa merasakan naik kuda poni atau juga berinteraksi dengan beberapa jenis burung yang sudah jinak.
Fauna Land menjadi alternatif tujuan liburan sekaligus menambah pengetahuan. Tidak hanya mengetahui hewan secara fisiknya, di Fauna Land ada petugas yang akan menjelaskan tentang hewan, habitat dan juga kebiasaan hewan-hewan yang menjadi koleksi mereka.
Buka setiap hari, dari jam 09.00 – 17.00 wib dengan tiket masuk Rp 80.000 hari kerja dan Rp 90.000 pada akhir minggu. Untuk rombongan, min 25 orang Rp 72.000 hari kerja dan Rp 82.000 akhir minggu sudah termasuk bird show, tidak termasuk feeding.
“Kami ada promo kerjasama dengan Dafam Ancol. Nginap di Dafam Ancol, gratis masuk Fauna Land,” ucap Sales Marketing Fanua Land, Jessica menutup wawancara.