Konser ‘Indonesia Semua Jadi Satu’ Hadirkan 4 Legenda Musik Indonesia di 20 Daerah
Sejak memasuki masa endemi Covid 19 di pertengahan tahun 2022 lalu, dunia ekonomi kreatif Indonesia kembali bergerak. Sedikit demi sedikit event-event offline mulai digelar, dari event yang berbentuk pameran hingga pertunjukan panggung. Tidak terkecuali dunia musik Indonesia.
Beberapa konser musik sudah mulai dilaksanakan diberbagai daerah di Indonesia. Dari yang berskala lokal daerah, hingga yang berlahan yang berskala besar, seperti tour keliling Indonesia dengan berbagai maksud dan tujuan konser digelar.
Seperti konser yang dipromotorin Hills Production yang akan digelar di 20 daerah di Indonesia dengan mengambil tajuk ‘Indonesia, Semua Jadi Satu’. Konser yang didukung penuh oleh Lion Air Group menggandeng 4 musisi legenda Indoensia, Fariz RM, Vina panduwinata, Mus Mujiono dan Deddy Dhukun.
Pada saat konfrensi pers yang dilaksanakan di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jum’at (6/1), Hasyim Arsal Alhabsi, selaku penanggung jawab projek deHills Corp dan deHill Production mengungkapkan alasan dipilihnya empat musisi legenda ini sebagai penampil utama pada konser yang akan dimulai di 5 kota besar, konser pertama dilakukan di UpperHills Convention Hall Makassar, 25 Januari 2023 ini.
“Mereka mewakili 3 generasi musik tanah air. Dan keempatnya memiliki kemampuan bernyanyi yang luar biasa.” Ungkpa Hasyim.
Dalam kesempatan yang sama, Vina Panduwinata menyampaikan kesanggupan dan rasa bahagianya karena bisa dilibatkan dalam konser yang juga bertujuan memberi kesejukan di masayarakat menjelang tahun politik 2024.
“Kalau sudah nyanyi, lihat penonton yang antusias sudah tidak terasa cape itu,” ungkap Vina saat ditanyakan stamina dan kesiapan fisik jelang konser ini. “Akan kita usahakan membawakan lagu-lagu yang berbeda disetiap kotanya,” lanjutnya.
Antusias yang serupa juga disampaikan musisi yang dikenal lewat single Sakura-nya, Fariz RM.
“Kalau konser di pulau jawa, kota-kota besar itu sudah sering. Saya ingin menyapa fans dan masyarakat Indonesia yang diluar pulau Jawa dan berada di daerah kecil, yang saya belum pernah tampil,” ucap Fariz.
Setelah konser di Makassar, Surabaya akan menjadi kota berikutnya tempat konser diadakan. Tepatnya di Grand City Mall And Convex, Surabaya pada 25 Februari 2023.
Untuk pemesanan tiketnya sendiri bisa melalui aplikasi deHills yang sudah bisa di download di AppStore dan Play Store.