Penyanyi Pemenang Grammy & Oscar, H.E.R Dinobatkan Sebagai Global Ambassador L’oréal Paris
Penyanyi dan penulis lagu berusia 24 tahun ini menerima delapan nominasi dalam Grammy Awards 2022. Di antara artis-artis yang paling banyak kedua menerima nominasi pada perhelatan musik terbesar ke-64 ini, albumnya “Back of My Mind” sedang digadang-gadang memperebutkan juara Album of The Year, sementara sekali lagi lagunya dinominasikan untuk Song of The Year,yakni “Fight for You.”
Sesuai dengan akronim dari namanya, H.E.R, adalah Having Everything Revealed atau menjadikan semuanya terungkap. Sempat menutupi identitasnya untuk membiarkan karyanya berbicara sendiri, hari ini dia telah menjadi sorotan dan terus menginspirasi orang lain dengan karya seninya yang indah.
Melalui lagu-lagunya, ia membagikan kenyataan akan hal-hal pribadi seperti mengatasi keraguan diri, ia juga angkat bicara melawan isu-isu yang lebih dalam seperti rasisme dan ketidakadilan. Suaranya telah terhubung dengan Gen Z di seluruh dunia. “Musik saya adalah apa yang ada di dalam saya. Saya akan terus menulis tentang apa yang penting bagi hati saya, dan untuk penggemar saya” katanya.
H.E.R. STAR IS BORN
Sukses di layar kaca, Gabriella Wilson masih seorang remaja ketika ia pertama kali meluncurkan debut extended play record nya di tahun 2016. Lima tahun kemudian, pada tahun 2021 “Back of My Mind” dipuji karena pendekatan barunya dalam music R&B dan akan kejujuran dalam liriknya. “Inilah aku. Ini seperti apa adanya,” ungkapnya. Selain sebagai penyanyi penulis lagu, H.E.R. adalah seorang musisi berbakat, yang dapat memainkan tidak kurang dari 5 alat musik. Dengan empat Grammys dan satu kemenangan Oscar di usia 23 tahun, H.E.R. juga telah menetapkan ambisi selanjutnya untuk Emmy dan Tony.
Delphine Viguier-Hovasse, Global Brand President L’Oréal Paris mengatakan ““Berbicara tentang inspirasi, H.E.R. adalah salah satu superstar baru di dunia musik, dan dia baru berusia 24 tahun! Kami senang menyambut salah satu suara muda Gen Z yang paling bergema di L’Oréal Paris. Bakat dan kepercayaan dirinya membuat ia menjadi spokeperson L’Oréal Paris yang menginspirasi, berbicara tidak hanya kepada perempuan muda, tetapi juga kepada semua perempuan, untuk percaya diri pada kekuatan nilai mereka.”
WOMAN OF WORTH
H.E.R. menggunakan platformnya untuk mengadvokasi komunitas kulit hitam dan Filipina dari mana ia berasal. Dia ikut menulis sebuah lagu sebagai bentuk protes pada 2021, “I Can’t Breathe” saat Gerakan Black Lives, lagu ini memenangkan Grammy ke-63, dimana ia juga memenangkan lagu R&B terbaik melalui “Better than I imagined”. Beberapa bulan kemudian, ia memenangkan Oscar untuk Best Original Song untuk “Fight for You” yang ditulis untuk film Judas and the Black Messiah tahun 2021. “Kita memiliki kesempatan dan tanggung jawab untuk mengatakan yang sebenarnya,” sepenggal pernyataannya saat pidato penerimaan penghargaan, “Pengetahuan adalah kekuatan. Musik
adalah kekuatan. Dan selama saya berdiri, saya akan selalu ‘berjuang untuk kita’”.
Dari artis yang tidak dikenal, hari ini H.E.R. merayakan identitasnya yang telah diakui oleh dunia internasional. “Ladies and gentlemen… H.E.R.” saat perkenalannya oleh Adele di sebuah acara, telah menjadi sebuah meme TikTok, dimana perempuan di seluruh dunia terinspirasi untuk membuat lebih dari 539 ribu video menampilkan transformasi kibasan
rambut mereka kepada dunia. Video-video tersebut ditonton lebih dari 28 juta kali, membawa pesan inklusivitas bahwa “her” atau “dia” bisa untuk siapa saja. Memiliki citra dan cintai rambutmu apa adanya adalah sebuah pesan yang dibawa oleh H.E.R. tentang dirinya untuk para penggemar. Ia membawakan lagu “Love Your Hair” di spin-off Sesame Street Not-Too-Late Show: “I wear it up, I wear it down, I wear it twisted all around, I wear braids and pigtails too, I love all the things my hair can do.