x
News

Program GASABAR Berbagi Bahagia, Blibli Salurkan Donasi Para Pelanggan, Mitra Usaha dan Karyawan

  • PublishedMay 19, 2023

PT Global Digital Niaga Tbk (Blibli) Rabu (17/5) menyerahkan donasi dari program GASABAR Berbagi Bahagia Ramadan ke panti asuhan Yayasan Sayap Ibu, Jakarta Selatan. Selama periode bulan Ramadan 25 Maret sampai dengan 25 April 2023 Blibli mengajak pelanggan dan karyawan untuk menyisihkan sebagian rezekinya dengan menukarkan poin Blibli Tiket Rewards dan virtual account transfer. Tidak hanya itu Blibli juga melibatkan mitra seller dan brand partner untuk turut ikut serta dalam program kebaikan ini, lebih dari 1.200 barang dari kategori Bliblimart, serta Ibu dan Anak telah disalurkan kepada Yayasan Sayap Ibu. Kegiatan ini menjadi bentuk kepedulian Blibli terhadap tumbuh kembang dan masa depan anak-anak di Indonesia, khususnya dalam memberikan dukungan moral dan menciptakan lingkungan yang penuh kasih sayang bagi mereka yang terpisah dari keluarga dan memiliki kebutuhan khusus serta keterbatasan tertentu.

Senada dengan Yolanda, Dena Rochmawaty, Chief of Business BenihBaik.com mengatakan, “Setiap anak perlu dibesarkan dengan layak, penuh kasih sayang, dan memiliki kesempatan untuk meraih masa depan yang setara. Maka dari itu, BenihBaik mengapresiasi inisiatif Blibli untuk mendukung kesejahteraan anak-anak yang membutuhkan. Kami pun berharap sinergi Blibli dan BenihBaik dapat terus terjalin untuk memberi lebih banyak manfaat kepada masyarakat Indonesia, khususnya anak-anak.”

GASABAR Berbagi Bahagia Ukir Senyum Anak-anak Lewat Aktivitas Seru

Program GASABAR Berbagi Bahagia turut membawa kehangatan kepada anak-anak di Yayasan Sayap Ibu Jakarta dengan menghadirkan rangkaian kegiatan seru yang menghibur. Saat melakukan penyerahan donasi, Blibli mengajak anak-anak untuk memecahkan pinata yang berisikan hadiah dan snack hingga mengikuti lomba mewarnai dari gambar pekerjaan impian mereka. Segenap karyawan Blibli (Bliblioneers) ikut berpartisipasi sebagai relawan saat penyerahan donasi berlangsung dan aktif terlibat dalam berbagai aktivitas lomba.

“Blibli mengucapkan terima kasih atas respons luar biasa dari para pelanggan, mitra, dan Bliblioneers yang telah ikut bersama kami menebar senyum di wajah anak-anak. Dukungan ini menjadi motivasi lebih bagi kami untuk terus memberikan dampak sosial positif bagi masyarakat, khususnya anak-anak yang masih memerlukan banyak bantuan dari kita untuk bisa menjalani keseharian dan mencapai cita-citanya,” tutup Yolanda.

Temukan informasi lebih lanjut mengenai berbagai inisiatif terbaru Blibli di sini.

Written By
indonesianjournal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!