Rayakan Ulangtahun Ke-17, Krispy Kreme Bersama New Era Launching Marchadise
Menjadi salah satu pilihan kuliner di Indonesia sejak 2006 Krispy Kreme memperkenalkan gudapan yang berasal dari negeri Paman Sam, Donat, dengan berbagai variant rasa, isian dan hiasan yang tidak berhenti berinovasi dan menempelkan elemen-elemen kekinian sebagai toping donatnya.
“Dengan pengalaman kami selama 17 tahun di industri ini, sudah sepatutnya kami memiliki pemahaman yang lebih mengenai pasar, pelanggan, dan nuansa produk kami. Pengalaman ini dapat menghasilkan kualitas yang lebih baik, proses yang efisien, dan produk yang inovatif. Krispy Kreme terus menyebarkan kegembiraan di masa datang, sesuai dengan tagline ‘Bring the Joy’,” ungkap Avilia, Brand Manager Krispy Kreme pada moment launching marchandise di salah satu outlet Krispy Kreme di bilangan Bekasi, Jawa Barat, pada Kamis (31/8).
Merayakan keberadaan Krispy Kreme di Indonesia yang sudah mencapai usia 17 tahun, dengan menggandeng salah satu brand topi, New Era untuk berkolaborasi dalam bentuk marchandise yang ditawarkan dalam jumlah terbatas dan hanya ada di outlet tertentu. Dua merchandise tersebut berupa 9Forty Cap dan reversible bucket hat. Ini merupakan perjalanan menggembirakan yang menantang kami untuk melakukan hal yang melampaui kebiasaan dan menemukan nilai dalam hal-hal yang tidak terduga untuk memberikan pelanggan kami sesuatu yang menyenangkan, segar, dan berjiwa muda.”
Dikesempatan yang sama, Martina Harianda Mutis, Brand Marketing General Manager New Era, menyampaikan: “Ini pertama kalinya di Indonesia, New Era bermitra dengan jenama makanan, Krispy Kreme. Kolaborasi antara perusahaan pembuat donat dan produsen topi menunjukkan kekuatan kreativitas, inovasi, dan ambisi untuk terlepas dari kebiasaan dan ekspektasi. Semakin unik karena kolaborasi ini dilakukan bersamaan dengan HUT ke-17 Krispy Kreme.”
Banyak orang menyukai gagasan untuk menambahkan sentuhan ceria pada penampilan mereka dan aksesori seperti topi menjadi sangat populer. Kolaborasi ini tidak hanya menghadirkan kegembiraan dan senyuman bagi mereka yang mengenakannya, namun juga menjadi pengingat bahwa kemitraan yang tidak biasa sekalipun dapat memberikan hasil yang menyenangkan dan tidak terduga.
Red 9Forty Cap
New Era menawarkan berbagai macam topi 9Forty yang biasanya menampilkan logo, warna, dan desain tim yang berbeda. Namun, topi 9Forty berwarna merah, yang dibuat khusus sebagai kerjasama dengan Krispy Kreme, menampilkan gambar donat di bagian depan, logo Krispy Kreme di sebelah kanan, dan gambar beberapa donat original glazed di bagian dalam.
Reversible Bucket Hat
Reversible bucket hat adalah jenis topi yang dapat dikenakan luar dalam atau dibalik untuk memperlihatkan desain warna yang berbeda di sisi lainnya. Ini pada dasarnya adalah topi dua-dalam-satu yang memberikan keserbagunaan dalam gaya. Uniknya, bucket hat yang dapat dibalik ini memiliki dua warna, yaitu hijau dan putih dengan polkadot hijau. Logo Krispy Kreme ditampilkan dalam bentuk gambar bow tie dan tak ketinggalan grafis donat.
Topi favoritmu sudah dapat dijumpai mulai tanggal 31 Agustus 2023 di 10 gerai pilihan Krispy Kreme: Grand Indonesia, Kota Kasablanka, Lotte Shopping Avenue, Pondok Indah Mall, Taman Hijau Baru, Supermall Karawaci, AEON BSD, AEON JGC, Harapan Indah Bekasi Factory Store, dan Terminal 3 Keberangatan. Tersedia pula di 9 gerai terpilih New Era: Grand Indonesia, Lippo Mal Puri, Senayan City, Pacific Place, Kota Kasablanka, Gancit, PIM, Plaza Senayan, dan AEON BSD.
Bagikan pengalaman terbaik bersama Krispy Kreme dengan menggunakan #KrispyKreme dan menandai @krispykremeid atau kunjungi https://www.krispykreme.co.id/ untuk mengetahui kabar terbaru.