x
News

Universitas Terbuka Umumkan Juara 6 Besar Finalis Lomba Esai Nasional 2024

Universitas Terbuka Umumkan Juara 6 Besar Finalis Lomba Esai Nasional 2024
  • PublishedSeptember 13, 2024

IndonesianJournal.id, Jakarta – Universitas Terbuka (UT) mengumumkan 6 besar finalis Lomba Esai Nasional 2024 untuk seluruh siswa dan siswi SMA/SMK/MA dan sederajat baik negeri maupun swasta. Dimulai 36 besar finalis yang telah lolos seleksi Uji Materi Tahap I, kemudian selanjutnya dipilih 6 besar melalui Uji Materi Tahap II yang diumumkan 2 September 2024.

Dari 6 peserta yang berhasil lolos pada tahap selanjutnya akan masuk ke dalam seleksi terakhir dengan mempresentasikan karyanya di depan juri. Presentasi ini sekaligus untuk menentukan juara 1-3 serta pemenang harapan 1, 2 dan 3 yang akan diumumkan pada hari yang sama, Senen (2/9).

Sebelumnya keenam finalis telah melalui proses seleksi administrasi bersama dengan 3.537 peserta. Peserta yang mendaftar mayoritas terbanyak berasal dari Provinsi Jawa Barat dengan 1.549 dan didominasi oleh Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) kelas 12 dan 11 sebagai potensi menjadi mahasiswa UT setelah lulus.

Rektor Universitas Terbuka, Prof. Ojat Darojat, M.Bus., Ph.D mengatakan, proses uji materi dilakukan oleh dewan juri yang kredibel dan terpercaya yakni 6 orang jurnalis dari Kompas.com serta 4 lainya berasal dari Universitas Terbuka. Para finalis dipilih berdasarkan orisinalitas ide, kualitas argumen, dan relevansi tema dengan isu-isu terkini.

“Kompetisi ini menjadi wadah yang sangat penting untuk menampung ide-ide dari generasi muda Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan karya-karya yang masuk banyak sekali ide-ide cemerlang dari para Siswa-siswi SMA/SMK/MA sederajat tentang Pendidikan Tanpa Batas Menuju Generasi Emas Berkualitas sesuai tema lomba esai Universitas Terbuka,” ucapnya.

Pada tahun ini, tema lomba yang dipilih adalah ‘Pendidikan Tanpa Batas Menuju Generasi Emas Berkualitas’. Melalui tema ini, diharapkan bisa menggugah inisiatif dan imajinasi para peserta dalam menggambarkan ranah pendidikan secara luas dan sistematik dan tidak terbatas sebagai sarana utama mewujudkan jalan Indonesia Emas yang mandiri serta berdaya saing tinggi.

Rangkaian acara lomba Esai Universitas Terbuka 2024 ini sudah mulai dibuka sejak tanggal 1 Juni 2024 sampai 20 Agustus untuk pengiriman naskah, kemudian dilanjutkan dengan proses penjurian pada tanggal 21 sampai 27 Agustus 2024. Lalu, pada awal September 2024 akan dilakukan pengumuman pemenang. Melalui partisipasi dalam Lomba Esai Universitas Terbuka 2024 peserta akan mendapatkan hadiah berupa Uang tunai, Beasiswa Pendidikan, dan Sertifikat. Melalui proses yang panjang dan ketat serta diuji oleh para juri yang ahli di bidangnya, terpilih 6 finalis besar dari ribuan naskah yang panitia diterima. Kami ucapkan selamat kepada Juara Favorit 3 diraih oleh Habib Gunawan dari SMAN 1 Wringinanom (Jawa Timur), Juara Favorit 2 oleh Muhammad Hafis R. dari SMA Kartika I-2 Medan (Sumatera Utara), Juara Favorit 1 oleh Naysela Devi Arisma dari SMAN 4 Pasuruan (Jawa Timur) dan Posisi Juara 3 diraih oleh Rafly Adrian dari SMA Swasta Rahmat Islamiyah Medan (Sumatera Utara), Juara II Oleh Reysi Nella Firstira dari SMAN 1 Cikande (Banten) dan Pemenang Juara I diraih oleh Yukari Sasi Kirani Dari SMAN 5 Surabaya (Jawa Timur).

Melalui lomba esai Universitas Terbuka ini diharapkan dapat menginspirasi generasi muda dalam mengoptimalkan potensi mereka di bidang akademik. Lomba ini juga menjadi kesempatan bagi siswa SMA/SMK/MA dan sederajat untuk mendapatkan pengetahuan metakognitif dari hasil dari penulisan esai yang dapat membantu meningkatkan kualitas tulisan mereka secara keseluruhan.

“Banyak siswa – siswi memiliki bakat menulis salah satunya menulis esai tetapi tidak tahu bagaimana menyalurkan bakat menulis mereka. Adanya Lomba Esai Universitas Terbuka 2024 memberikan kesempatan berharga bagi pesertanya untuk mengembangkan keterampilan menulis secara mendalam Melalui proses penulisan esai yang terstruktur, peserta dapat melatih kemampuan mereka dalam merumuskan gagasan, menyusun argumen yang kuat, dan mengorganisir informasi dengan baik,” tutup Prof. Ojat Darojat.

Written By
Tim Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!